HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XI IPA SMA N 1 X KOTO KABUPATEN TANAH DATAR
Citra Ayu M.Pd
Sari
Penelitian yang dilakukan di SMA N 1 X Koto Kabupaten Tanah datar ini dilatarbelakangi oleh rendahnya motivasi belajar siswa dalam proses pembelajaran matematika. Rendahnya motivasi belajar siswa dalam proses pembelajaran matematika akan berakibat pada rendahnya hasil belajar matematika siswa. Siswa tidak bersemangat untuk belajar matematika, dalam artian tidak tertarik untuk bertanya atau membahas pelajaran, baik yang sedang dipelajari di sekolah maupun dari tugas rumah yang diberikan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah ada hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar matematika siswa kelas XI IA SMA N 1 X Koto Kabupaten Tanah Datar. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional yaitu penelitian yang bertujuan untuk melihat hubungan antara dua gejala atau lebih. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IA SMA N 1 X Koto Kabupaten Tanah Datar dengan jumlah populasi sebanyak 26 orang siswa. Instrument penelitian yang digunakan untuk memperoleh data adalah dengan menggunakan angket (kuesioner) dalam bentuk pilihan ganda. Pengolahan data dilakukan dengan analisis korelasi spearman. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah motivasi belajar (X) dan hasil belajar (Y). Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar matematika siswa kelas XI IA SMA N 1 X Koto Kabupaten Tanah Datar yaitu sebesar 14,07%. Kata Kunci: Motivasi Belajar, Hasil Belajar Matematika
Referensi
Depdiknas. 2006. Kurikulum tingkat Satuan Pendidikan. Jakarta: Depdiknas Hadi, Amirul dan Haryono. 1998. Metodologi Penelitian Pendidikan. Pustaka Setia: Bandung Hamalik, Oemar. 2002. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara Riduwan dan Sunarto. 2007. Pengantar Statistika untuk Penelitian Pendidikan, social, Ekonomi, Komunikasi dan Bisnis. Bandung: Alfabeta Sardiman. 2012. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Rajawali Pers Sudjana, Nana. 2004. Landasan Psikologi Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya Sudjana, Nana. 2009. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: Remaja Rosdakarya Slameto. 1995. Belajar dan Factor-Faktor yang Mempengaruhi. Jakarta: Rineka Cipta Siregar, Syofian. 2011. Statistika Deskriptif Untuk Penelitian. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
DOI:
https://doi.org/10.33559/mi.v11i74.70
Article Metrics
Sari view : 1421 times
PDF - 1003 times
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.copyrightStatement##
INDEXED BY :
Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat (LPPM). Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat
Jl. Pasir Kandang No.4, Pasie Nan Tigo, Kec. Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat 25586.
Email : lppmumsb@gmail.com
Kunjungan Sampai Saat ini
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.