PENGARUH PEMBERIAN BOKASHI KOTORAN AYAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KACANG PANJANG (Vigna sinensis L)

Emi Vatika, Yonny Arita Taher, Afrida Afrida

Sari


Penelitian tentang pengaruh pemberian bokashi kotoran ayam terhadap pertumbuhan dan hasil kacang panjang (Vigna sinensis L.) telah dilaksanakan di Kecamatan Nanggalo, Kota Padang Sumatera Barat. Penelitian dilaksanakan dari bulan Januari sampai dengan April 2020. Tujuan penelitian untuk mendapatkan takaran bokashi kotoran ayam yang terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang panjang. Percobaan ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan 5 perlakuan dan 5 kelompok. Tiap plot percobaan terdiri dari 10 tanaman, ditetapkan sebanyak 5 tanaman sampel, sehingga jumlah tanaman yang diamati sebanyak 125 tanaman. Perlakuan yang diberikan berupa beberapa takaran bokashi kotoran ayam, yaitu: A = 2 ton. Ha-1 (45 g tan-1); B = 4 ton. Ha-1 (90 g tan-1); C = 6 ton. Ha-1 (135 g tan-1); D = 8 ton. Ha-1 (180 g tan-1); E = 10 ton. Ha-1 (225 g tan-1). Data-data hasil pengamatan dianalisis secara statistik dengan uji F kemudian dilanjutkan dengan Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian beberapa takaran bokashi kotoran ayam memperlihakan pengaruh berbeda nyata terhadap variabel pengamatan panjang tanaman, umur berbunga, umur panen, jumlah polong per tanaman, jumlah polong per plot, panjang polong terpanjang per tanaman, berat polong per tanaman, dan berat polong per plot. Berdasarkan penelitian penggunaan takaran bokashi kotoran ayam 6 ton ha-1 merupakan takaran yang terbaik terhadap hasil tanaman kacang panjang. Dapat disarankan untuk penggunaan takaran bokashi korotan ayam 6 ton ha-1, sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan dan hasil tanaman kacang panjang.

Kata kunci : Bokashi, kotoran ayam, pertumbuhan, hasil, kacang panjang

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Adisarwanto, T. 2002. Budidaya Kedelai Tropika. Penebar Swadaya. Jakarta

Arista, D. Suryono dan Sudadi. 2015. Efek dari Kombinasi Pupuk N, P dan K terhadap Pertumbuhan dan Hasil Kacang Tanah pada Lahan Kering Alfisol.Agrosains 17(2): 49-52

Atika O, I. Munifatul dan Sarjana. 2017. Pengaruh Pupuk Kandang dan NPK Mutiara Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Kacang Panjang (Vigna sinensis L) di Tanah Berpasir. Buletin Anatomi dan Fisiologi Volume 2 nomor 2 Agustus UNDIP. Semarang

Badan Pusat Statistik. 2018. Indonesia Data Dalam Angka BPS Indonesia. Jakarta

Hakim, A. R, L. D. Soelaksini dan M. Asyim. 2018. Suplai Takaran P dan K Terhadap Laju Pertumbuhan dan Produksi Ubi Jalar (Ipomoea batatas L.) Varietas Antin 3. Journal of Applied Agricultural Sciences Volome 2 nomor 1:44-54

Hartatik, W. Husnain dan L. R. Widowati. 2015. Peranan Pupuk Organik dalam Peningkatan Produktivitas Tanah dan Tanaman. Jurnal Sumberdaya Lahan Vol. 9 No. 2: 107-120

Haryanto, E, T. Suhartini dan E. Rahayu. 2011. Budidaya Kacang Panjang. Penebar Swadaya. Jakarta

Indriani, Y. H. 2011. Membuat Kompos Secara Kilat. Penebar Swadaya. Jakarta

Jati, B, P. P, B. Hastuti dan U. K. Rusmarini. 2018. Pengaruh Pemberian Pupuk Kandang dan Dosis Pupuk terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Kacang Panjang (Vigna sinensis L). Jurnal Agromast Vol. 3 No. 1:1-18

Kholivia, A, D. Armita dan M. D. Maghfoer. 2019. Respons Tanaman Kacang Panjang (Vigna sinensis L.) Terhadap Aplikasi Pupuk Kandang dan EM4 pada Sistem Tumpangsari dengan Terung (Solanum melongena L). Jurnal Produksi Tanaman Vol. 7 No. 2:234-239

Lakitan, B. 2007. Dasar-Dasar Fisiologi Tumbuhan. Raja Grapindo Persada. Jakarta

Lingga, P. 2003. Petunjuk Penggunaan Pupuk. Penebar Swadaya. Jakarta

Lingga dan Marsono. 2006. Petunjuk Penggunaan Pupuk. Penebar Swadaya. Jakarta

Marlina, E. E, Anom dan S. Yoseva. 2015. Pengaruh Pemberian Pupuk NPK Organik terhadap Pertumbuhan dan Produksi Kedelai (Glycine max (L.) merril). Jom Faperta Vol. 2 No. 1:1-13

Marsono dan Sigit.P. 2005. Pupuk Akar Jenis dan Aplikasi. Penebar Swadaya. Jakarta

Maryanto, J dan Ismangil. 2010. Pengaruh Pupuk Hayati dan bantuan Fosfat Alam terhadap ketersediaan Fosfor dan Pertumbuhan Stroberi pada Tanah Andisol. Hortikultura Indonesia 1(2):66-73.

Nurbani. 2017. Bokashi, “Bahan Organik Kaya Akan Sumber Hayati”. http://kaltim.litbang.pertanian.go.id. Diakses 04 Oktober 2019.

Nuryani, E, G. Haryono dan Historiawati. 2019. Pengaruh Takaran dan Saat Pemberian Pupuk P terhadap Hasil Tanaman Buncis (Phaseolus vulgaris L.) Tipe Tegak. Jurnal Ilmu Pertanian Tropika dan Subtopika 4 (1): 14-17

Rismanto, A, E. Vatika, R, Juniardi, dan S. Oktavia. 2020. Pembuatan Bokashi Kotoran Ayam. Universitas Ekasakti. Padang

Rosmarkam, A. Yuwono N, W. 2006. Ilmu Kesuburaan Tanah. Kanisius. Yogyakarta. 224 hal

Sahetapy, M, M. J. Pongoh dan W. Tilaar. 2017. Analisis Pengaruh Beberapa Takaran Pupuk Bokashi Kotoran Ayam Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tiga Varietas Tomat (Solanum lycopersicum L.) di Desa Airmadidi. Agri- Sosioekonomi Unsrat Volume 13 nomor 2 A:70-82

Selvia, K, A. Rahayu dan Setyono. 2015. Efektivitas Pupuk Kalium Organik Cair dan Tahapan Pemupukan Kalium terhadap Pertumbuhan, Produksi, dan Daya Simpan Kacang Panjang (Vigna sesquipedalis L.) Kultivar KP-1. Jurnal Agronida Volume 1 Nomor 2:1-14

Soegiman. 2010. Ilmu Tanah (terjemahan). Bharata Karya Aksara. Jakarta

Soekamto, M, H. dan A. Fahrizal. 2019. Upaya Peningkatan Kesuburan Tanah Pada Lahan Kering Di Kelurahan Aimas Distrik Aimas Kabupaten Sorong. Journal of Community Service Volume 1 nomor 2:14-23

Sutedjo, M. 2010. Pupuk dan Cara Pemupukan. Rineka Cipta. Jakarta

Syamsuwirman, Prima Novia, Amnilis. 2015. Aplikasi pupuk organik limbah pertanian untuk peningkatan pendapatan petani padi di Nagari Lubuk Pandan. Laporan Akhir Hibah Iptek Bagi Masyarakat. Universitas Ekasakti. Padang. 22 hal.

Yogi P. Z, Cik dan M. Rita. 2018. “Pengujian Tanaman Seledri (Apium graveolens L.)” Bernas Agricultural Research Journal-Volume 14 No. 2. Fakultas Pertanian Universitas Asahan. Medan

Zubachtirodin. 2011. Teknologi Budidaya Jagung. Perpustakaan Nasional. Jakarta




DOI: https://doi.org/10.31869/mi.v15i1.2354

Article Metrics

Sari view : 1705 times
PDF - 1744 times

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

INDEXED BY :

 


Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat (LPPM). Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat
Jl. Pasir Kandang No.4, Pasie Nan Tigo, Kec. Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat 25586. 
Email : lppmumsb@gmail.com



Kunjungan Sampai Saat ini    Web
Analytics Made Easy - StatCounter

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.