EFEKTIFITAS EDUKASI KESEHATAN DEMONSTRASI SENAM KAKI DIABETES TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN PENDERITA DIABETES MELLITUS
Sari
Diabetes Melitus ( DM ) merupakan sekelompok penyakit metabolik yang ditandai dengan peningkatan kadar gula dalam darah sebagai akibat dari gangguan sekresi insulin, kerja insulin atau keduanya yang dapat menimbulkan berbagai komplikasi salah satunya adalah terjadinya kerusakan pembuluh darah kecil yang dapat mengakibatkan ulkus diabetic maupun masalah kesehatan lainnya. Senam kaki diabetes merupakan salah satu bentuk latihan yang dapat dilakukan oleh penderita diabetes untuk memperlancar sirkulasi darah sehingga gula darah penderita diabetes dalam keadaan terkontrol. Edukasi kesehatan menggunakan metode yang tepat sangat penting diperhatikan agar penderita diabetes betul betul tahu dan bisa mempraktekkannya sendiri untuk melakukan senam kaki diabetes di rumah. Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui efektifitas edukasi kesehatan menggunakan metode demonstrasi terhadap peningkatan pengetahuan penderita diabetes tentang senam kaki diabetes. Penelitian ini dilaksanakan terhadap 10 responden sebagai sampel penelitian dengan menggunakan metode Quasi Eksperimen dengan desain pre test and post test one group yang diolah menggunakan uji paired sampel t test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa edukasi kesehatan demonatrasi efektif untuk meningkatkan pengetahuan penderita diabetes tentang senam kaki diabetes yang ditunjukkan dengan uji statistic dengan nilai p value 0,000. nilai mean perbedaan antara sebelum dan sesudah dilakukan edukasi kesehatan demonastrasi adalah 23,9 dengan standar deviasi 3,213
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Avissa, F., Nursalam, N., & Ulfiana, E. (2019). Efektivitas Pendidikan Kesehatan Metode Demonstrasi Dan Metode Ceramah Dengan Media Booklet Terhadap Perubahan Pengetahuan Dan Tindakan Mencuci Tangan Pada Anak Prasekolah. Fundamental and Management Nursing Journal, 1(1), 59. https://doi.org/10.20473/fmnj.v1i1.12132
Dafriani, P., & Marlinda, R. (2020). Edukasi Dan Demonstrasi Senam Kaki Diabetes Pada Pasien Diabetes Mellitus (DM) Di RSUD. Rasidin Kota Padang. Jurnal Abdimas Saintika, 2(1), 64–69.
Flora, R. (2013). Pelatihan Senam Kaki Pada Penderita Diabetes Mellitus Dalam Upaya Pencegahan Komplikasi Diabetes Pada Kaki (Diabetes Foot). Jurnal Pengabdian Sriwijaya, 1(1), 7–15. https://doi.org/10.37061/jps.v1i1.1543
Hardika, B. D. (2018). Penurunan gula darah pada pasien diabetes melitus tipe II melalui senam kaki diabetes. Medisains, 16(2), 60. https://doi.org/10.30595/medisains.v16i2.2759
Hidayati, A., Salawati, T., & Istiana, S. (2015). Pengaruh pendidikan kesehatan melalui metode ceramah dan demonstrasi dalam meningkatkan pengetahuan tentang kanker payudara dan keterampilan praktik SADARI (Studi pada siswi SMA Futuhiyyah Mranggen Kabupaten Demak). Jurnal Kebidanan, 1(1), 1–8. http://jurnal.unimus.ac.id/index.php/jur_bid/article/view/551
Kementrian kesehatan republik indonesia. (2020). Tetap Produktif, Cegah Dan Atasi Diabetes Mellitus. In pusat data dan informasi kementrian kesehatan RI.
Kurniasari, L. (2013). Hubungan antara tingkat pengetahuan, tingkat pendidikan dan status pekerjaan dengan motivasi lansia berkunjung ke Posyandu Lansia di Desa Dadirejo Kecamatan Tirto kabupaten Pekalongan.
Ratnasari, N. Y. (2019). Upaya pemberian penyuluhan kesehatan tentang diabetes mellitus dan senam kaki diabetik terhadap pengetahuan dan keterampilan masyarakat desa Kedungringin, Wonogiri. Indonesian Journal of Community Services, 1(1), 105. https://doi.org/10.30659/ijocs.1.1.105-115
Setyaningsih, R. S. D., & Maliya, A. (2018). Pengaruh Pendidikan Kesehatan Perawatan Kaki Diabetik dengan Metode Demonstrasi Terhadap Kemampuan Merawat Kaki Pada Pasien Diabetes Mellitus. Jurnal Berita Ilmu Keperawatan, 11(2), 57–66. https://doi.org/10.23917/bik.v11i2.10581
Silalahi, L. (2019). Hubungan Pengetahuan dan Tindakan Pencegahan Diabetes Mellitus Tipe 2. Jurnal PROMKES, 7(2), 223. https://doi.org/10.20473/jpk.v7.i2.2019.223-232
Sunaryo, T., & Sudiro, S. (2014). Pengaruh Senam Diabetik Terhadap Penurunan Resiko Ulkus Kaki Diabetik Pada Pasien Dm Tipe 2 Di Perkumpulan Diabetik. Jurnal Terpadu Ilmu Kesehatan, 3(1), 99–105. http://jurnal.poltekkes-solo.ac.id/index.php/Int/article/view/81
DOI: https://doi.org/10.31869/mm.v4i2.3084
Article Metrics
Sari view : 946 timesPDF - 3414 times
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Kunjungan Saat ini
Kunjungan Dari Negara
Menara Medika is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.